Cara Membuat Thumbnail Youtube Tanpa Aplikasi dengan Mudah dan Menarik 100% REAL

Posted on

Cara Membuat Thumbnail Youtube Tanpa Aplikasi  –  Thumbnail youtube adalah tampilan gambar yang mewakili isi video yang ada di youtube. Dengan adanya thumbnail youtube memungkinkan penonton untuk melihat gambaran singkat tentang video Anda selagi mereka melihat-lihat video di YouTube. Selain Judul, Thumbnail youtube termasuk salah satu faktor penting yang dapat menentukan rasio klik penonton youtube. Untuk menempatkan Thumbnail dilakukan setelah video selesai diupload, Anda dapat memilih thumbnail dari tiga opsi yang otomatis dihasilkan YouTube, atau upload thumbnail Anda sendiri. Karena itulah penting bagi youtuber untuk membuat thumbnail yang menarik penonton. Dalam membuat thumbnail yang menarik tidaklah mudah, memerlukan skil desain dan kreativitas yang dalam serta butuh tool pendukung.

Namun anda tidak perlu cemas, cara diatas mungkin dilakukan oleh para youtuber handal yang sudah terbiasa membuat thumbnail dengan mudah. Untuk anda sebagai youtuber pemula, kami akan berikan alternatif untuk membuat thumbnail youtube menarik dengan mudah tanpa menggunakan aplikasi atau software pendukung. Yuk simak Cara Membuat Thumbnail Youtube Tanpa Aplikasi dengan Mudah dan Menarik 100% REAL

Baca Juga : Cara Membuat Intro Video Youtube Di HP

Cara Membuat Thumbnail Youtube Tanpa Aplikasi

  • Terlebih dahulu buka situs my.visme.co
  • Lalu klik Create Your Thumbnail in Minutes

  • Setelah itu anda diharuskan untuk login akun terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan email, akun Google atau akun Facebook. Pilih salah satu akun yang paling mudah digunakan.

  • Setelah itu, akan ada tampilan menu Dashboard
  • Karena kita akan membuat Thumbnail Youtube lalu pilih Social Graphics – Logo YouTube – YouTube Video Covers.

  • Scroll kebawah, akan muncul berbagai tampilan desain thumbnail yang bisa anda gunakan. Terdapat versi gratis atau versi premium. Anda dapat menggunakan versi gratis terlebih dahulu untuk mempelajari fitur-fitur yang ada di dalam tampilan desain.

  • Setelah itu anda akan dibawa ke tampilan dalam desain atau kanvas kerja yang sebelumnya anda pilih.
  • Didalamnya terdapat berbagai menu mulai dari Layout, basics, graphics, data, dan lain-lain. Kanvas tengah adalah thumbnail yang akan kita edit lebih jauh.
  • Untuk mengganti foto atau background tampilan, klik 2x di kanvas gambar hingga muncul tulisan background.

Baca Juga : Cara Download Video Youtube Di Android 

  • Setelah itu tap, dan pilih foto yang akan dijadikan sebagai background thumbnail.

  • Setelah foto terganti, selanjutnya anda bisa mengedit bagian teks dengan mengklik dua kali di kanvas teks.

  • Dibagian atas akan muncul tab menu pilihan jenis teks, ukuran, dan lainnya.

  • Jika gambar yang dihasilkan sudah berubah dan sesuai dengan apa yang anda inginkan, sekarang anda dapat klik tombol Download, untuk kemudian dapat disisipkan pada video yang akan anda unggah di Youtube.

Baca Juga : Cara Melihat Daftar Subscriber di Channel Youtube

Itulah Cara Membuat Thumbnail Youtube Tanpa Aplikasi dengan Mudah dan Menarik. Meskipun tidak menggunakan aplikasi pendukung, anda masih dapat membuat thumbnail youtube yang menarik dan tidak kalah dengan thumbnail youtuber handa. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat.