Pengertian Partisi Harddisk, Fungsi dan Jenis Partisi Harddisk Lengkap

Posted on

Pengertian Partisi Harddisk, Fungsi dan Jenis Partisi Harddisk Lengkap – Partisi Hardisk adalah sebuah metode atau cara untuk membagi harddisk pada komputer yang bertujuan untuk pengelolaan data yang lebih efektif. artisi harddisk ini bertugas untuk membagi ruang-ruang atau kapasitas harddisk sesuai dengan jumlah ruang yang dibutuhkan oleh komputer maupun pengguna itu sendiri. Pada dasarnya, partisi harddisk ini adalah untuk mengelompokkan data-data sesuai dengan ruangnya masing-masing.

Pada partisi harddisk ini juga dikenal dengan drive letter. Meski bisa dihilangkan, namun default dari pembagian harddisk ini akan diberi label berupa huruf abjad dari A-Z. Pada umumnya, harddisk yang telah dipartisi akan memiliki drive letter atau label masing-masing drive atau ruang tersebut.

Biasanya, komputer akan secara default membuat partisi (C:) sebagai partisi primary, boot, page file, atau crush dump. Pada partisi ini, aplikasi yang ter-install atau data untuk pengoperasian sistem akan tersimpan. Sedangkan untuk drive partisi lain bisa bertindak sebagai partisi primary, partisi extended, maupun partisi logical. Biasanya pula, pada partisi bagian ini hanya bersifat untuk menyimpan data-data yang tidak berhubungan dengan pengoperasian komputer.

Kesimpulannya, partisi harddisk merupakan pembagian terhadap ruangan harddisk yang dibagi sesuai dengan kebutuhan sistem maupun user. Akan tetapi, pembagian yang dimaksud bukan secara fisik, tapi secara logika. Hal ini tentu sangat berguna untuk membagi lokasi penyimpanan data sesuai dengan fungsinya.

Fungsi Partisi Hardisk

Adapun fungsi hardisk diantaranya yaitu

  • Membantu pengguna dalam melokalisasikan pengelolaan data-data yang tersimpan sesuai dengan fungsinya.
  • Pengelolaan hardisk lebih optimal.
  • Komputer bekerja lebih cepat.
  • Data akan lebih aman.
  • Memudahkan pengguna memilih file system sesuai dengan kebutuhannya.

Jenis-Jenis Partisi Hardisk

Partisi Primary
Partisi Primary merupakan jenis partisi utama dari sebuah harddisk. Dalam partisi harddisk ini biasanya tersimpan file installer dari aplikasi, boot, page file, atau crush dump yang berhubungan dengan pengoperasian sistem komputer. Dengan kata lain, partisi primary ini merupakan drive yang pertama kali diakses oleh komputer pada saat booting komputer.

Partisi Extended
Partisi extended merupakan partisi utama pada partisi harddisk. Akan tetapi, partisi extended ini tidak seperti partisi primary yang menangani pengolahan data secara langsung namun berfungsi untuk membantu mengatasi keterbatasan yang terjadi pada partisi harddisk. Sehingga, jenis partisi harddisk ini tidak bisa diisi oleh data, hanya sebagai logical saja.

Partisi Logical
Pada partisi logical, komputer bisa menyimpan berbagai macam data, baik yang diperlukan dalam pengoperasian sistem atau tidak. Akan tetapi, umumnya data yang berhubungan dengan pengoperasian sistem tidak tersimpan dalam jenis partisi harddisk ini. File yang ada pada partisi harddisk ini bisa berupa file dokumen, foto, video dan lain sebagainya.

Demikian informasi tentang”Pengertian Partisi Harddisk, Fungsi dan Jenis Partisi Harddisk Lengkap“, semoga bermanfaat