Cara Mudah Download Video di LINE dengan Android 100% work

Posted on

Pro.Co.Id – Selain Layanan chat, panggilan suara dan juga video chat, LINE memiiki fitur home yang dimana para pengguna dapat berbagi status baik berupa teks, video atau foto. Pastilah akan selalu ada video yang menarik yang membuat anda ingin menyimpan video tersebut, namun disayangkan LINE tidak memiliki fitur untuk menyimpan video langsung di LINE Home, lalu bagaimana cara menyimpan video dari Line Home? Berikut adalah Caranya:

Cara Men-download Video Di LINE

  • Pertama anda harus meng-install X-plore File Manager untuk memudahkan anda dalam menyimpan video dari LINE atau juga anda bisa menggunakan aplikasi lain seperti Root Explorer.
  • Pada halaman LINE home, Carilah video yang menarik lalu putar video tersebut hingga selesai, Selama video diputar jangan sentuh layar smartphone anda karena akan mengganggu hasil video yang akan anda simpan.

cara-download-video-di-line

  • Setelah selesai menonton video, bukalah aplikasi X-plore File Manager Lalu buka folder SD Card/Android/data

cara-download-video-di-line1

  • Lalu carilah folder jp.naver.line.android/cache/mm/. Dan perlu diingat, isi dalam folder ini hanya bersifat sementara dan akan hilang dalam beberapa menit.

cara-download-video-di-line2

  • Carilah file terbaru yang bisa dilihat dari tangggal yang tertera, lalu rename file tersebut dengan menambahkan ekstensi .mp4 pada nama file.

cara-download-video-di-line3

  • Setelah file di rename maka pindahkan file ke folder lain.

Itulah cara yan digunakan untuk Cara Download Video Di Line. Semoga informasi yang diberikan bermanfaat.