5 Cara Membuka Situs Internet Positif di PC/Laptop dan Android, Sangat Mudah!

Posted on

5 Cara Membuka Situs Internet Positif PC/Laptop dan Handphone, Sangat Mudah! – Seharusnya kita mengapresiasi usaha pemerintah untuk membasmi situs-situs negatif yang mengandung konten ilegal atau tak layak ditampilkan seperti bersifat pornografi, perjudian dan mengandung unsur sara. Akan tetapi, tidak semua situs yang di blokir pemerintah merupakan situs negatif, seperti Tumblr dan Reddit yang sebenarnya memberikan banyak manfaat dan informasi yang baik. Jika ingin membuka situs tersebut, berikut kita akan membahas tentang tips cara membuka Internet Positif.

Namun sebelumnya perlu diketahui membuka situs yang diblokir oleh Internet Positif sebenarnya ilegal disarankan cara mengatasi Internet positif ini digunakan untuk kebaikan bukan mencari hal yang ilegal. Kalian dapat mengatasi internet positif baik di PC/Laptop dan juga handphone, berikut selengkapnya:

Cara Membuka Internet Positif  PC/Laptop dan Android

Cara Membuka Internet Positif di PC/Laptop

1. Menggunakan add-ons atau ekstensi di browser

Cara menghilangkan internet positif dengan menggunakan add-ons atau ekstensi bernama AnonymoX. Dengan ekstensi ini, browser Google Chrome atau Mozilla Firefox akan terhubung secara otomatis dengan berbagai VPN daru negara lain. Beringkut langkah-langkah menggunakan ekstensi AnonymoX:

1. Pertama, silahkan googling AnonymoX di Google Chrome.

2. Selanjutnya, setelah kalian mendownload AnonymoX, silahkan install ekstensi tersebut di browser kalian, contohnya di Google Chrome.

3. Setelah terinstall, maka lihat tanda X di pojok kanan atas browser kalian, kemudian pilih secara bebas negara yang ingin kalian gunakan VPNnya. Kemudian, pilih On agar VPN di browser kalian aktif dan bisa digunakan.

4. Nah selesai, silahkan buka situs yang diblokir internet positif seperti tumbler atau reddit

2. Menggunakan Browser Selain Google Chrome/Mozilla Firefox

Cara selanjutnya yaitu dengan mengganti peramban kalian, jika biasanya kalian menggunakan browser Google Chrome atau Mozilla Firefox maka kalian gunakan browser lain, seperti Opera Mini dan Puffin. Berikut cara menggunakan browser opera untuk membuka internet positif:

1. Pertama, silakan download dan instal browser Opera terlebih dahulu (jika belum punya). Setelah terinstal, silakan buka Opera dan pilih logo huruf O di pojok kiri atas dan pilih Settings.

2. Selanjutnya, masuk ke menu Privacy & Security.

3. Kemudian, scroll down dan cari menu VPN, lalu beri centang Enable VPN. Jika sudah aktif, akan ada logo VPN di sebelah kiri web address.

4. Setelah aktif, silahkan surfing ke website yang diblokir oleh pemerintah.

Menggunakan browser Puffin Menggunakan browser Puffin jauh lebih mudah dibandingkan dengan menggunakan Opera. Kalian hanya perlu mengunduh Puffin di PC/Laptop kalian. Maka kalian akan bisa langsung menerobos situs yang telah diblokir dengan bebas.

3. Menggunakan VPN

Selanjutnya dengan menggunakan VPN, sebenarnya kalian bisa menggunakan VPN apapun, tapi kali ini kita akan menggunakan Tunnel Bear VPN. Berikut cara mengatasi internet positif menggunakan VPN:

1. Pertama, download aplikasi Tunnel Bear VPN untuk PC/Laptop kalian. VPN ini bisa digunakan di OS Windows maupun Mac OS.

2. Setelah kalian download, tunggu hingga instalasi Tunnel Bear selesai.

3. Aktifkan VPN dengan memilih VPN Address negara lain untuk membuka situs yang diblokir oleh Internet positif.

4. Nah, sekarang kalian dapat berselancar dengan bebas di situs-situs yang dilarang oleh Internet Positif.

Cara Membuka Internet Positif di Handphone Android

4. Menggunakan VPN

1. Pertama, download Tunnel Bear VPN.

2. Selanjutnya, berikan ponsel kalian akses untuk terhubung dengan VPN dengan memilikih VPN negara lain selain Indonesia agar bisa menghilangkan internet positif.

3. Nah, sekarang silakan buka browser di ponsel kalian seperti Google Chrome, lalu buka situs yang diblokir oleh pemerintah seperti Reddit atau Tumblr.

5. Menggunakan Browser Selain Google Chrome

1. Pertama, unduh dan install Puffin Browser di ponsel kalian. Sama seperti di PC/Laptop, tidak perlu setting apapun agar situs yang telah diblokir oleh Internet Positif bisa dengan santai diakses.

2. Setelah terinstal, silakan browsing ke halaman Tumblr atau Reddit yang kalian suka.

Itulah informasi tentang “5 Cara Membuka Situs Internet Positif  PC/Laptop dan Android, Sangat Mudah!“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa