Begini, Cara Mudah Menampilkan Subtitle Film di Smartphone Android

Posted on

Begini, Cara Mudah Menampilkan Subtitle Film di Smartphone Android – Untuk menonton film, kini kita tidak perlu repot-repot untuk pergi ke bioskop atau melalui televisi, kita dapat menonton film melalui smartphone android yang kita miliki. Biasanya saat menonton film berbahasa asing yang tidak kita mengerti, harus ada substitle atau terjemahnya agar kita mengerti percakapan tokoh dalam film tersebut. Namun terkadang, ada film yang tidak memiliki subtitle maka kali ini kita akan memberikan tips cara menampilkan subtitle film di android.

Cara Menampilkan Subtitle Film di Android

1. Pertama, download dan install aplikasi MX Player di smartphone android kalian.

2. Jika sudah selesai diinstall, selanjutnya buka aplikasi MX Player tersebut.

3. Berikutnya, pilih film yang ingin kalian tonton.

4. Kemudian pilih ikon titik tiga yang ada dibagian pojok kanan atas, lalu pilih Teks Film > Teks film online.


5. Setelah itu, pilih Pencarian. Lalu masukan judul film yang akan ditonton tersebut, jika sudah tab OK.


6. Selanjutnya, pilih subtitle lalu pilih Unduh. Jika sudah selesai, maka kalian bisa menonton film dengan subtitle di smartphone android kalian.

Itulah informasi dan tutorial”Begini, Cara Mudah Menampilkan Subtitle Film di Smartphone Android“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa