Begini, Cara Mengubah Kamera Android Jadi Kamera Analog, Biar Kekinian!

Posted on

Begini, Cara Mengubah Kamera Android Jadi Kamera Analog, Biar Kekinian! – Saat ini, Smartphone sudah dibekali spesifikasi kamera terbaik bagi kalian yang memiliki hobi dibidang fotografi. Bahkan ada beberapa smartphone yang sudah memiliki kualitas sebanding dengan kamera professional seperti mirrorless atau DSLR. Namun belakangan ini, trend kamera analog atau kamera manual dengan menggunakan film kembali populer. Nah berikut cara mengubah kamera android menjadi kamera analog:

Cara Mengubah Kamera Android Jadi Kamera Analog

1. Pertama, download dan install aplikasi Kudak Pro.

2. Jika sudah selesai, silahkan buka aplikasi tersebut. Selanjutnya Kudak Pro akan meminta izin/permission untuk bisa mengakses kamera smartphone kalian. Pilih Izinkan untuk melanjutkan ke proses berikutnya.

3. Tampilan utama pada Kudak Pro tampak seperti kamera analog pada umumnya. Kalian dapat mengaktifkan flash light, switch kamera, fitur refresh film, timer hingga pengaktifan suara rana. Untuk versi Premium kalian akan mendapat tambahan filter yang dapat diakses pada bagian kiri layar.

4. Untuk melihat preview foto, tap ikon Film dan pilih folder foto yang ingin kalian lihat. Pada aplikasi Kudak Pro sendiri, kalian bisa langsung membagikannya ke sosial media atau menyimpannya dalam memori internal smartphone kalian.

Itulah informasi dan tutorial”Begini, Cara Mengubah Kamera Android Jadi Kamera Analog, Biar Kekinian!“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa